Lakukan cara ini untuk mencegah wajah keriput di usia muda
Sangat tidak menarik memang memiliki wajah terlihat tua disaat usia masih sangat muda. Faktor utama yang menyebabkan wajah terlihat keriput saat usia muda adalah sinar matahari dan genetik. Pada akhir usia 20-an anda sampai pertengahan 30-an, anda memasuki masa pra-penuaan. Pada masa ini anda akan menemukan garis halus di sekitar bibir dan mata, atau bintik bintik hitam ydipipi akibat terpapar sinar matahari. Namun sebenarnya msalah tersebut dapat dihindari dengan perawatan kulit tertentu.
Jika selama ini kulit anda serig terpapar sinar matahari, maka anda harus segera melakukan perawatan kulit secara intensif. Dengan menggunakan krim, serum, dan pelembab yang mengandung zat antioksidan dapat menyelamatkan kulit anda.
Berikut cara mencegah wajah keriput di usia muda :
1. Pakai sunscreen khusus wajah
Langkah yang pertama dalam melakukan perawatan kulit untuk mencegah penuaan ialah menggunakan pelindung matahari seperti sunblock, sunscreen, atau tabir surya yang dapat melindungi wajah anda dari sinar UV. Gunakan krim SPF 15, 20, sampai 30 untuk sehari hari pada wajah saat keluar rumah.
2. Kurangi minun menggunakan sedotan, sebab dapat menyebabkan kerutan
Menikmati minuman menggunakan sedotan dipercaya dapat menimbulkan garis garis halus di sekitar pipi dan bibir. Gerakan otot ketika menyedot minuman yng berulang akan mempercepat proses pembentukan keriput.
3. Pakai krim mata
Kulit di sekitar mata memiliki tekstur yang tipis dan halus. Kulit yang seperti ini menjadi tempat pertama munculnya kerutan. Pada usia 20-an, pakailah krim khusus mata yang dapat menutrisi area sekitar mata dan menghilangkan garis halus pada ujung mata.
4. Konsumsi makanan yang mengandung antioksidan
Selain melakukan perawatan kulit, anda juga mengkonsumsi makanan yang bergizi. Mengkonsumsi makanan yang mengandung antioksidan dapat menunda penuaan. Biasakan mengonsumsi buah buahan, sayur sayuran, kacang kacangan, dan coklat.
Komentar
Posting Komentar